Senin, 19 Juli 2010

Mengenal Bos Pixar

DAPATKAN BUKU GRATIS DARI BUKUKITA.COM, CARANYA KLIK DISINI!!!

Flik, seekor semut, selalu berusaha untuk melakukan sesuatu yang ”berbeda” dengan cara yang ”berbeda” untuk kemajuan koloninya. Usahanya untuk tampil beda tidak selalu berjalan mulus. Kegagalan dan penolakan harus ditanggungnya. Namun, usaha Flik akhirnya membuahkan hasil.

Bersama teman-teman serangga jenis lain, Flik dan koloni semut berhasil menyusun strategi perang ”berbeda” dengan membuat burung raksasa tiruan sebagai senjata ampuh untuk melumpuhkan pasukan belalang, musuh bebuyutan koloni semut. Demikianlah akhir cerita ”A Bug’s Life”, film animasi yang diproduksi oleh Pixar, perusahaan yang dipimpin oleh Steve Jobs. Moral dari cerita ini (Think different to make a difference) sepertinya juga telah dilakoni Steven Paul Jobs, sang produser film. Ingin tahu prinsip sukses yang diterapkan bos di Apple dan Pixar? Simak yang berikut ini.

Tampil Beda

Seperti juga karakter dalam film-film animasi blockbuster yang diproduksinya (Toy Story, A Bug’s Life, Toy Story 2, dan Monsters Inc), Steve merupakan ”pahlawan” yang selalu berani tampil beda: berpikir berbeda, menerapkan cara yang berbeda, dan memberi arti bagi masyarakat di sekitarnya.

Tak heran jika slogan perusahaan komputer dan film animasi yang dipimpinnya juga merefleksikan visi sang pemimpin: Think Different. Komputer Imac dari Apple berani tampil dengan warna-warni dan bentuk casing yang berbeda. Film-film Pixar berani tampil beda dengan teknologi canggih animasi komputer.

Pengalaman hidup juga mengajarkan kepada Steve bahwa untuk maju, seseorang harus mencoba sesuatu yang berbeda atau melakukan sesuatu dengan cara yang berbeda dari sebelumnya.

”Tampil Beda” mendorong ditemukannya hal-hal baru, kegunaan-kegunaan baru dari teknologi atau pun barang-barang yang sudah ada, dan belajar dari kegagalan yang diakibatkan dari mencoba sesuatu yang baru.

Kualitas Prima

Steve juga menerapkan prinsip untuk berupaya menghasilkan kualitas yang prima. Dunia mengakui bahwa produk-produk yang dihasilkan dua perusahaan yang dipimpinnya (Apple dan Pixar) selain tampil beda juga berkualitas prima.

Produk-produk komputer dari Apple dan juga film-film animasi dari Pixar berhasil mendapatkan pengakuan dunia berupa penghargaan tertinggi atau pun masuk nominasi produk yang terbaik di industri masing-masing.

Steve Jobs yang lahir tanggal 24 Februari di Apricot Orchards (yang sekarang lebih dikenal dengan Sillicon Valley) sangat serius dalam menghasilkan produk berkualitas prima.

Ia sangat yakin bahwa kualitas produk suatu perusahaan akan menjunjung kredibilitas suatu perusahaan, dan membuka jalan perusahaan tersebut untuk tetap eksis di masa yang akan datang (karena masyarakat percaya dan akan terus membeli produk dari perusahaan tersebut). Jadi menurut Steve, yang juga punya insting marketing ini, kualitas prima sudah merupakan keharusan.

Pantang Mundur

Usaha Steve Jobs untuk tampil beda dengan kualitas prima tidaklah selalu berhasil pada awalnya. Serangkaian kegagalan pun harus dihadapi, tapi Steve tidak berhenti pada waktu kegagalan menghampiri. ia menganggap bahwa kegagalan merupakan batu loncatan untuk sukses.

Belajar dari kegagalan-kegagalan tersebut, Steve berusaha untuk tidak mengulangi kegagalan yang sama. Dengan pantang menyerah, Steve, yang akan meluncurkan film animasi ke limanya tahun 2003 berjudul ”Finding Nemo,” terus berupaya untuk mecari dan menerapkan cara, teknologi, dan strategi berbeda untuk meraih sukses dalam hidup maupun dalam pekerjaan.

Tampil beda, kualitas prima, dan pantang menyerah merupakan kunci sukses Steve Jobs baik dalam hidup maupun pekerjaan. Siapa tahu kunci sukses sang CEO di Apple dan Pixar ada yang cocok untuk Anda. Selamat mencoba.

http://adampisan.wordpress.com/2009/02/23/mengenal-bos-pixar/

Artikel Terkait :
  1. Apple Dituntut Karena Mighty Mouse
  2. Pemimpin yang visioner
  3. 10 Tokoh Teknologi 2008 (1)
  4. Intel-Facebook Berkolaborasi Garap Film Animasi
  5. Mengenal Pencucian Uang Lewat E-Learning

Buku Murah dengan Harga Diskon

125x125 banner  ad

Tidak ada komentar:

Posting Komentar